Follow Us :              

Wagub Minta Anak Muda Teruskan Perjuangan Para Pahlawan

  01 July 2023  |   19:00:00  |   dibaca : 807 
Kategori :
Bagikan :


Wagub Minta Anak Muda Teruskan Perjuangan Para Pahlawan

01 July 2023 | 19:00:00 | dibaca : 807
Kategori :
Bagikan :

Foto : Ebron (Humas Jateng)

Daftarkan diri anda terlebih dahulu

Foto : Ebron (Humas Jateng)

SEMARANG - Perjuangan para pahlawan dalam melawan penjajah harus menjadi teladan. Salah satu pahlawan yang patut diteladani adalah Kapitan Pattimura yang berjuang merebut kemerdekaan di Maluku. Hal itu disampaikan Wakil Gubernur jateng, Taj Yasin Maimoen, saat menghadiri Perayaan Hari Pahlawan Nasional Kapiten Pattimura ke - 206 di Gedung Satya Graha Korpri, Sabtu (1/7/2023). 

Wagub menuturkan, Kemerdekaan yang diperoleh Indonesia, bukanlah pemberian gratis dari para penjajah. Ada pengorbanan dan perjuangan yang besar, hingga akhirnya bisa mencapai kemajuan seperti saat ini. Ia menilai, para pahlawan adalah panutan generasi saat ini. Panutan dalam mengobarkan semangat juang, membela bangsa dan menjaga persatuan. 

"Kita punya pahlawan yang membebaskan negara kita dari penjajah. Sekaligus kita tentu mengingat salah satu pesan yang dikobarkan oleh Kapitan Pattimura yaitu Lawamena Haulala atau biasa disebut dengan maju terus, walau bersimbah darah, dengan semangat yang berapi-api untuk mengusir penjajah," jelasnya

Taj Yasin menambahkan, perjuangan generasi penerus saat ini, lanjutnya, sudah tidak lagi mengangkat senjata. Meski tak lagi mengangkat senjata, bukan berarti tidak berbahaya. Bahaya laten yang mengancam, ada dimana-mana. Seperti intoleransi dan berkembangnya paham radikal. Maka, semangat juang melawan ancaman terhadap negara tersebut, harus tetap dikobarkan.

"Kita tahu bahwa kita ini memiliki adat istiadat yang berbeda. Antara Jawa dengan Maluku, dengan Sulawesi, dengan Bali, dengan Sumatra. Kita punya perbedaan. Akan tetapi perbedaan itu sudah ditorehkan dalam semboyan negara kita. Yaitu Bhinneka Tunggal Ika. Perbedaan itu harus disatukan, untuk mewujudkan kemajuan negara Republik Indonesia," pesannya.


Bagikan :

SEMARANG - Perjuangan para pahlawan dalam melawan penjajah harus menjadi teladan. Salah satu pahlawan yang patut diteladani adalah Kapitan Pattimura yang berjuang merebut kemerdekaan di Maluku. Hal itu disampaikan Wakil Gubernur jateng, Taj Yasin Maimoen, saat menghadiri Perayaan Hari Pahlawan Nasional Kapiten Pattimura ke - 206 di Gedung Satya Graha Korpri, Sabtu (1/7/2023). 

Wagub menuturkan, Kemerdekaan yang diperoleh Indonesia, bukanlah pemberian gratis dari para penjajah. Ada pengorbanan dan perjuangan yang besar, hingga akhirnya bisa mencapai kemajuan seperti saat ini. Ia menilai, para pahlawan adalah panutan generasi saat ini. Panutan dalam mengobarkan semangat juang, membela bangsa dan menjaga persatuan. 

"Kita punya pahlawan yang membebaskan negara kita dari penjajah. Sekaligus kita tentu mengingat salah satu pesan yang dikobarkan oleh Kapitan Pattimura yaitu Lawamena Haulala atau biasa disebut dengan maju terus, walau bersimbah darah, dengan semangat yang berapi-api untuk mengusir penjajah," jelasnya

Taj Yasin menambahkan, perjuangan generasi penerus saat ini, lanjutnya, sudah tidak lagi mengangkat senjata. Meski tak lagi mengangkat senjata, bukan berarti tidak berbahaya. Bahaya laten yang mengancam, ada dimana-mana. Seperti intoleransi dan berkembangnya paham radikal. Maka, semangat juang melawan ancaman terhadap negara tersebut, harus tetap dikobarkan.

"Kita tahu bahwa kita ini memiliki adat istiadat yang berbeda. Antara Jawa dengan Maluku, dengan Sulawesi, dengan Bali, dengan Sumatra. Kita punya perbedaan. Akan tetapi perbedaan itu sudah ditorehkan dalam semboyan negara kita. Yaitu Bhinneka Tunggal Ika. Perbedaan itu harus disatukan, untuk mewujudkan kemajuan negara Republik Indonesia," pesannya.


Bagikan :
Daftarkan diri anda terlebih dahulu