Follow Us :              

Suksesnya Kolaborasi Gubernur dan DPRD, Berbagai Program Jateng Direplikasi Nasional

  31 August 2023  |   09:00:00  |   dibaca : 392 
Kategori :
Bagikan :


Suksesnya Kolaborasi Gubernur dan DPRD, Berbagai Program Jateng Direplikasi Nasional

31 August 2023 | 09:00:00 | dibaca : 392
Kategori :
Bagikan :

Foto : Vivi (Humas Jateng)

Daftarkan diri anda terlebih dahulu

Foto : Vivi (Humas Jateng)

SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengucapkan rasa terima kasihnya kepada DPRD Jateng, sebab selalu mendukung berbagai kebijakan yang diinisiasinya bersama Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.

Hal itu disampaikan Gubernur, saat mengikuti rapat paripurna terakhir sebagai Gubernur Jateng di Kantor DPRD Jateng, Kota Semarang, Kamis (31/8/2023). Seperti diketahui, Gubernur akan purnatugas pada 5 September 2023 mendatang.

“Ini paripurna terakhir, maka saya pamit sama teman-teman dari DPRD. Maka saya menyampaikan terima kasih, dukungannya luar biasa,” kata Gubernur.

Gubernur mengatakan, DPRD Jateng selalu membuka ruang diskusi di tengah perdebatan yang kerap terjadi. Sebab, ketika menyusun kebijakan dan program untuk masyarakat Jateng, tentunya hal itu tidak dapat dihindari.

Kendati demikian, lanjut Gubernur, tujuan dari perdebatan itu untuk memajukan pembangunan maupun menyelesaikan berbagai persoalan di Jateng. Misalnya, pengentasan kemiskinan, penyediaan akses pendidikan yang luas, dan sebagainya.

Bersama DPRD Jateng, Gubernur berhasil menjalankan kebijakan dan program berdampak. Beberapa di antaranya, inisiasi bantuan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), insentif guru keagamaan, hingga program Tuku Lemah Oleh Omah.

“Itu yang kami terharu dan senang. Di tengah perdebatan yang sering kali keras, ada hasil yang bagus,” kata Gubernur.

Sejumlah program yang diinisiasi bersama DPRD Jateng juga berjalan dengan baik dan sukses. Bahkan, hingga mendapat perhatian dari pemerintah pusat, serta dijadikan program nasional.

Sejumlah program tersebut, antara lain, sekolah gratis SMKN Jateng, pembangunan Desa Antikorupsi, Jateng Gayeng Nginceng Wong Meteng (5Ng), hingga Jo Kawin Bocah.

“Bahkan beberapa program itu akan direplikasi di nasional. Kami menyampaikan terima kasih kepada DPRD Provinsi Jawa Tengah,” imbuhnya.

Gubernur berharap, DPRD Jateng dapat meningkatkan kinerjanya serta melanjutkan kerja terbaiknya. Tujuannya agar ke depannya Jateng semakin maju dan berkembang.

Sementara itu, Ketua DPRD Jawa Tengah, Sumanto mengucapkan terima kasih kepada Gubernur dan Wakil Gubernur, Taj Yasin Maimoen atas pengabdiannya kepada masyarakat Jateng.

“Atas nama pimpinan dan anggota DPRD Jawa Tengah mengucapkan, terima kasih kepada saudara Gubernur, Wakil Gubernur, dan apresiasi atas pengabdian serta kerja sama yang baik dengan DPRD, sehingga dapat mengawal visi misi pembangunan Jawa Tengah,” tandasnya.


Bagikan :

SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengucapkan rasa terima kasihnya kepada DPRD Jateng, sebab selalu mendukung berbagai kebijakan yang diinisiasinya bersama Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.

Hal itu disampaikan Gubernur, saat mengikuti rapat paripurna terakhir sebagai Gubernur Jateng di Kantor DPRD Jateng, Kota Semarang, Kamis (31/8/2023). Seperti diketahui, Gubernur akan purnatugas pada 5 September 2023 mendatang.

“Ini paripurna terakhir, maka saya pamit sama teman-teman dari DPRD. Maka saya menyampaikan terima kasih, dukungannya luar biasa,” kata Gubernur.

Gubernur mengatakan, DPRD Jateng selalu membuka ruang diskusi di tengah perdebatan yang kerap terjadi. Sebab, ketika menyusun kebijakan dan program untuk masyarakat Jateng, tentunya hal itu tidak dapat dihindari.

Kendati demikian, lanjut Gubernur, tujuan dari perdebatan itu untuk memajukan pembangunan maupun menyelesaikan berbagai persoalan di Jateng. Misalnya, pengentasan kemiskinan, penyediaan akses pendidikan yang luas, dan sebagainya.

Bersama DPRD Jateng, Gubernur berhasil menjalankan kebijakan dan program berdampak. Beberapa di antaranya, inisiasi bantuan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), insentif guru keagamaan, hingga program Tuku Lemah Oleh Omah.

“Itu yang kami terharu dan senang. Di tengah perdebatan yang sering kali keras, ada hasil yang bagus,” kata Gubernur.

Sejumlah program yang diinisiasi bersama DPRD Jateng juga berjalan dengan baik dan sukses. Bahkan, hingga mendapat perhatian dari pemerintah pusat, serta dijadikan program nasional.

Sejumlah program tersebut, antara lain, sekolah gratis SMKN Jateng, pembangunan Desa Antikorupsi, Jateng Gayeng Nginceng Wong Meteng (5Ng), hingga Jo Kawin Bocah.

“Bahkan beberapa program itu akan direplikasi di nasional. Kami menyampaikan terima kasih kepada DPRD Provinsi Jawa Tengah,” imbuhnya.

Gubernur berharap, DPRD Jateng dapat meningkatkan kinerjanya serta melanjutkan kerja terbaiknya. Tujuannya agar ke depannya Jateng semakin maju dan berkembang.

Sementara itu, Ketua DPRD Jawa Tengah, Sumanto mengucapkan terima kasih kepada Gubernur dan Wakil Gubernur, Taj Yasin Maimoen atas pengabdiannya kepada masyarakat Jateng.

“Atas nama pimpinan dan anggota DPRD Jawa Tengah mengucapkan, terima kasih kepada saudara Gubernur, Wakil Gubernur, dan apresiasi atas pengabdian serta kerja sama yang baik dengan DPRD, sehingga dapat mengawal visi misi pembangunan Jawa Tengah,” tandasnya.


Bagikan :
Daftarkan diri anda terlebih dahulu