Follow Us :              

Tinjau Pasar Rakyat Sumber, Ganjar: Nek Pasare Resik, Rejekine Apik

  30 March 2019  |   10:00:00  |   dibaca : 396 
Kategori :
Bagikan :


Tinjau Pasar Rakyat Sumber, Ganjar: Nek Pasare Resik, Rejekine Apik

30 March 2019 | 10:00:00 | dibaca : 396
Kategori :
Bagikan :

Foto : Slam (Humas Jateng)

Daftarkan diri anda terlebih dahulu

Foto : Slam (Humas Jateng)

REMBANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyempatkan diri meninjau Pasar Rakyat Sumber di Kecamatan Sumber, Kabupaten Rembang saat melakukan kunjungan dinas ke kabupaten tersebut, Sabtu (30/3/2019). Kedatangan Ganjar yang tidak terencana itu membuat beberapa pedagang yang ada di lokasi itu terkejut.

Ganjar awalnya meresmikan Puskesmas Sumber, yang lokasinya tidak jauh dari pasar. Saat perjalanan menuju titik kunjungan selanjutnya, Ganjar mampir ke pasar yang proses pembangunannya belum sepenuhnya selesai namun sudah bisa ditempati itu.

"Pak Gubernur, alhamdulillah didatangi Pak Gubernur. Mugo dadi laris pasare (semoga jadi laris pasarnya)," kata para pedagang sambil berdesakan mendekati Ganjar untuk bersalaman.

Pada kesempatan itu, Ganjar melihat-lihat kondisi pasar. Saat masuk ke dalam, dia merasa kepanasan. Ternyata saat melihat ke atas, atap pasar tersebut terbuat dari asbes.

"Tolong nanti disediakan kipas, biar pedagang tidak kepanasan. Biar nyaman," kata Ganjar kepada Bupati Rembang, Abdul Hafidz yang ikut mendampingi.

Tak lupa, Ganjar juga mengingatkan kepada para pedagang untuk menggunakan pasar baru itu dengan sebaik-baiknya. Dia berharap semua pedagang mau merasa memiliki dengan menjaga pasar dengan baik.

"Pasare wis apik (Pasarnya sudah bagus), ayo dijogo bareng-bareng (ayo dirawat bersama). Jangan sampai kotor, kumuh yang membuat semua tidak nyaman. Nek pasare resik, rejekine apik (Kalau pasarnya bersih, rezekinya bagus)," tukasnya.

Sementara itu, Bupati Rembang, Abdul Hafidz mengatakan jika Pasar Sumber baru saja diresmikan. Pagu anggaran pembangunan pasar sebesar Rp6 miliar. "Ini untuk menampung 202 pedagang dari warga di sekitar kecamatan Sumber," terangnya.

Salah satu pedagang, Parni, 41, mengaku senang dengan pasar yang baru itu. Dengan pasar yang baru, ia berharap pembeli akan semakin banyak belanja ke pasar.
"Seneng, pasare anyar (Senang, pasarnya baru). Mudah-mudahan rezekinya semakin lancar," kata dia.

Dia juga mengaku sangat senang dan bangga karena dikunjungi Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo. Menurutnya, kunjungan itu membuat dirinya semakin semangat dalam berjualan.

"Kami berjanji akan menjaga pasar ini tetap bersih sesuai pesan Pak Gubernur," pungkasnya.

 

Baca juga : Pasar Mranggen Siap Beroperasi Sebelum Ramadan


Bagikan :

REMBANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyempatkan diri meninjau Pasar Rakyat Sumber di Kecamatan Sumber, Kabupaten Rembang saat melakukan kunjungan dinas ke kabupaten tersebut, Sabtu (30/3/2019). Kedatangan Ganjar yang tidak terencana itu membuat beberapa pedagang yang ada di lokasi itu terkejut.

Ganjar awalnya meresmikan Puskesmas Sumber, yang lokasinya tidak jauh dari pasar. Saat perjalanan menuju titik kunjungan selanjutnya, Ganjar mampir ke pasar yang proses pembangunannya belum sepenuhnya selesai namun sudah bisa ditempati itu.

"Pak Gubernur, alhamdulillah didatangi Pak Gubernur. Mugo dadi laris pasare (semoga jadi laris pasarnya)," kata para pedagang sambil berdesakan mendekati Ganjar untuk bersalaman.

Pada kesempatan itu, Ganjar melihat-lihat kondisi pasar. Saat masuk ke dalam, dia merasa kepanasan. Ternyata saat melihat ke atas, atap pasar tersebut terbuat dari asbes.

"Tolong nanti disediakan kipas, biar pedagang tidak kepanasan. Biar nyaman," kata Ganjar kepada Bupati Rembang, Abdul Hafidz yang ikut mendampingi.

Tak lupa, Ganjar juga mengingatkan kepada para pedagang untuk menggunakan pasar baru itu dengan sebaik-baiknya. Dia berharap semua pedagang mau merasa memiliki dengan menjaga pasar dengan baik.

"Pasare wis apik (Pasarnya sudah bagus), ayo dijogo bareng-bareng (ayo dirawat bersama). Jangan sampai kotor, kumuh yang membuat semua tidak nyaman. Nek pasare resik, rejekine apik (Kalau pasarnya bersih, rezekinya bagus)," tukasnya.

Sementara itu, Bupati Rembang, Abdul Hafidz mengatakan jika Pasar Sumber baru saja diresmikan. Pagu anggaran pembangunan pasar sebesar Rp6 miliar. "Ini untuk menampung 202 pedagang dari warga di sekitar kecamatan Sumber," terangnya.

Salah satu pedagang, Parni, 41, mengaku senang dengan pasar yang baru itu. Dengan pasar yang baru, ia berharap pembeli akan semakin banyak belanja ke pasar.
"Seneng, pasare anyar (Senang, pasarnya baru). Mudah-mudahan rezekinya semakin lancar," kata dia.

Dia juga mengaku sangat senang dan bangga karena dikunjungi Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo. Menurutnya, kunjungan itu membuat dirinya semakin semangat dalam berjualan.

"Kami berjanji akan menjaga pasar ini tetap bersih sesuai pesan Pak Gubernur," pungkasnya.

 

Baca juga : Pasar Mranggen Siap Beroperasi Sebelum Ramadan


Bagikan :
Daftarkan diri anda terlebih dahulu