Follow Us :              

Ganjar Minta Masyarakat Semangati dan Dukung Atlet Jateng di PON Papua

  27 September 2021  |   12:00:00  |   dibaca : 659 
Kategori :
Bagikan :


Ganjar Minta Masyarakat Semangati dan Dukung Atlet Jateng di PON Papua

27 September 2021 | 12:00:00 | dibaca : 659
Kategori :
Bagikan :

Foto : Handy (Humas Jateng)

Daftarkan diri anda terlebih dahulu

Foto : Handy (Humas Jateng)

SEMARANG - Lima atlet kick boxing provinsi Jawa Tengah berhasil meraih tiga mendali emas dan dua medali perak pada pertandingan eksibisi PON XX di Papua. Atas prestasi itu Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo pada Senin (27/9) mengundang mereka ke kantornya untuk menyampaikan apresiasinya secara langsung. 

"Selamat ya, panjenengan hebat semua. Keren sekali," puji Ganjar dengan ekpresi bangga. 

Dia berharap capaian lima atlet ini bisa menjadi penyemangat bagi atlet Jateng lain yang sedang bertanding di Papua agar mampu menunjukkan prestasi terbaiknya. 

"Ini akan menjadi trigger (pemicu) buat atlet yang lain, bahwa mereka yang eksebisi juga serius dan berhasil membawa pulang medali emas, perak dan perunggu. Saya yakin atlet-atlet kita hebat semuanya," kata Ganjar. 

Selain kick boxing  cabang olahraga lain yang berhasil meraih medali emas pada ajang eksebisi ini adalah hapkido dan triatlon, dengan perolehan masing-masing satu medali emas. Sedangkan cabang olahraga esport menyumbang perolehan satu medali perak. 

Atas pencapaian ini atlet kick boxing Jateng, Dini Alimah mengaku sangat senang dan bangga dapat meraih medali emas. Ia bahkan sempat tidak percaya, akhirnya perjuangannya membuahkan hasil yang memuaskan. 

"Lawan-lawan kemarin berat semua, tapi syukur saya bisa menang. Senang dan bangga sekali rasanya, bisa berjuang memberikan yang terbaik," ucapnya. 

Dia berharap pada PON selanjutnya kick boxing menjadi cabor resmi yang dipertandingkan. Sehingga, ia bisa berjuang lebih semangat lagi dan berharap dapat meraih prestasi terbaik. 

Hal senada disampaikan atlet kick boxing lainnya, Alvi Syifani,22. Atlet asal Kendal yang juga mendapat medali emas ini mengatakan sangat bahagia bisa membawa pulang medali emas. 

"Mudah-mudahan ini bisa menjadi penyemangat teman-teman yang sekarang sedang berlaga di Papua. Saya juga berharap, PON selanjutnya saya bisa ikut kembali dan berlaga menunjukkan prestasi terbaik. Semoga di PON selanjutnya, kick boxing bisa menjadi cabor resmi," katanya. 

Agar lebih menyemangati para atlet Jateng bertanding, Ganjar  mengatakan berencana akan terbang ke Papua. Ganjar mengatakan, dari pemaparan KONI Jateng, ada banyak cabang olahraga yang berpotensi mendapat medali emas. 

"Saya minta masyarakat di Jateng mendukung, meskipun tidak bisa hadir, bisa memberikan semangat melalui medsos. Ayo dukung mereka di sana, karena mereka pengen mendapatkan sorak-sorai meskipun secara virtual. Mari kita dukung, agar mereka tidak sendirian," pungkasnya.


Bagikan :

SEMARANG - Lima atlet kick boxing provinsi Jawa Tengah berhasil meraih tiga mendali emas dan dua medali perak pada pertandingan eksibisi PON XX di Papua. Atas prestasi itu Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo pada Senin (27/9) mengundang mereka ke kantornya untuk menyampaikan apresiasinya secara langsung. 

"Selamat ya, panjenengan hebat semua. Keren sekali," puji Ganjar dengan ekpresi bangga. 

Dia berharap capaian lima atlet ini bisa menjadi penyemangat bagi atlet Jateng lain yang sedang bertanding di Papua agar mampu menunjukkan prestasi terbaiknya. 

"Ini akan menjadi trigger (pemicu) buat atlet yang lain, bahwa mereka yang eksebisi juga serius dan berhasil membawa pulang medali emas, perak dan perunggu. Saya yakin atlet-atlet kita hebat semuanya," kata Ganjar. 

Selain kick boxing  cabang olahraga lain yang berhasil meraih medali emas pada ajang eksebisi ini adalah hapkido dan triatlon, dengan perolehan masing-masing satu medali emas. Sedangkan cabang olahraga esport menyumbang perolehan satu medali perak. 

Atas pencapaian ini atlet kick boxing Jateng, Dini Alimah mengaku sangat senang dan bangga dapat meraih medali emas. Ia bahkan sempat tidak percaya, akhirnya perjuangannya membuahkan hasil yang memuaskan. 

"Lawan-lawan kemarin berat semua, tapi syukur saya bisa menang. Senang dan bangga sekali rasanya, bisa berjuang memberikan yang terbaik," ucapnya. 

Dia berharap pada PON selanjutnya kick boxing menjadi cabor resmi yang dipertandingkan. Sehingga, ia bisa berjuang lebih semangat lagi dan berharap dapat meraih prestasi terbaik. 

Hal senada disampaikan atlet kick boxing lainnya, Alvi Syifani,22. Atlet asal Kendal yang juga mendapat medali emas ini mengatakan sangat bahagia bisa membawa pulang medali emas. 

"Mudah-mudahan ini bisa menjadi penyemangat teman-teman yang sekarang sedang berlaga di Papua. Saya juga berharap, PON selanjutnya saya bisa ikut kembali dan berlaga menunjukkan prestasi terbaik. Semoga di PON selanjutnya, kick boxing bisa menjadi cabor resmi," katanya. 

Agar lebih menyemangati para atlet Jateng bertanding, Ganjar  mengatakan berencana akan terbang ke Papua. Ganjar mengatakan, dari pemaparan KONI Jateng, ada banyak cabang olahraga yang berpotensi mendapat medali emas. 

"Saya minta masyarakat di Jateng mendukung, meskipun tidak bisa hadir, bisa memberikan semangat melalui medsos. Ayo dukung mereka di sana, karena mereka pengen mendapatkan sorak-sorai meskipun secara virtual. Mari kita dukung, agar mereka tidak sendirian," pungkasnya.


Bagikan :
Daftarkan diri anda terlebih dahulu