Follow Us :              

Pemprov Jateng Serahkan Bonus Atlet Peraih Medali PON 2021

  08 March 2022  |   08:00:00  |   dibaca : 1118 
Kategori :
Bagikan :


Pemprov Jateng Serahkan Bonus Atlet Peraih Medali PON 2021

08 March 2022 | 08:00:00 | dibaca : 1118
Kategori :
Bagikan :

Foto : Handy (Humas Jateng)

Daftarkan diri anda terlebih dahulu

Foto : Handy (Humas Jateng)

SEMARANG -  Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah menyerahkan bonus bagi atlet dan pelatih peraih medali di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX / 2021 Papua. Penyerahan tali asih dilakukan secara simbolis oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Tengah, Sumarno kepada perwakilan atlet dan pelatih peraih medali, di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Selasa (8/3/2022). 

Selain Sekda, pengurus KONI, dan pejabat terkait lainnya juga hadir. Acara ini sekaligus  dirangkai dengan pelantikan Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jawa Tengah periode 2021-2025. Acara ini dihadiri secara virtual oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. 

Sumarno mengatakan, Pemprov Jawa Tengah terus berupaya memotivasi para atlet dari berbagai cabang olahraga untuk meningkatkan prestasi. Termasuk memberikan bonus sebagai bentuk motivasi dan apresiasi kepada atlet dan pelatih peraih medali di pertandingan tingkat nasional maupun internasional. 

Tidak kalah pentingnya adalah, bagaimana agar para atlet yang telah mengharumkan Jawa Tengah di kancah nasional maupun internasional dapat hidup sejahtera. Diantaranya menyediakan formasi calon pegawai negeri sipil (CPNS), pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK), maupun penempatan kerja di Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) untuk para atlet berprestasi. 

"Kalau pemberian bonus ini untuk memotivasi dan mengapresiasi yang sifatnya instan. Pemerintah Jateng bersama pemerintah pusat, kalau ada formasi-formasi CPNS, PPPK akan memberikan porsi untuk atlet-atlet berprestasi, juga ketika ada rekrutmen pegawai BUMN dan BUMD kita juga memberikan porsi," kata Sumarno usai menyerahkan tali asih. 

Pada ajang PON XX Papua Tahun 2021, Jawa Tengah menduduki peringkat ke-6 dengan perolehan medali sebanyak 24 emas, 45 perak, dan 61 perunggu. Pada even olahraga nasional tersebut, Jawa Tengah mengirim 441 atlet di 39 cabang olahraga yang dipertandingkan.  

Salah satu atlet penerima tali asih, Irfan Toni Saputra mengaku bangga menjadi atlet Jawa Tengah yang mampu mengharumkan nama daerah di kancah nasional. Atlet peraih emas untuk cabang atletik tersebut, mengaku senang mendapat perhatian dari pengurus KONI dan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. Atas prestasinya meraih medali emas di ajang PON 2021, atlet tolak peluru itu mendapatkan bonus Rp200 juta dari Pemprov Jawa Tengah. 

"Alhamdulillah dan saya ucapkan terima kasih kepada pengurus KONI dan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah karena telah memberikan yang terbaik kepada atletnya," katanya.


Bagikan :

SEMARANG -  Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah menyerahkan bonus bagi atlet dan pelatih peraih medali di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX / 2021 Papua. Penyerahan tali asih dilakukan secara simbolis oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Tengah, Sumarno kepada perwakilan atlet dan pelatih peraih medali, di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Selasa (8/3/2022). 

Selain Sekda, pengurus KONI, dan pejabat terkait lainnya juga hadir. Acara ini sekaligus  dirangkai dengan pelantikan Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jawa Tengah periode 2021-2025. Acara ini dihadiri secara virtual oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. 

Sumarno mengatakan, Pemprov Jawa Tengah terus berupaya memotivasi para atlet dari berbagai cabang olahraga untuk meningkatkan prestasi. Termasuk memberikan bonus sebagai bentuk motivasi dan apresiasi kepada atlet dan pelatih peraih medali di pertandingan tingkat nasional maupun internasional. 

Tidak kalah pentingnya adalah, bagaimana agar para atlet yang telah mengharumkan Jawa Tengah di kancah nasional maupun internasional dapat hidup sejahtera. Diantaranya menyediakan formasi calon pegawai negeri sipil (CPNS), pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK), maupun penempatan kerja di Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) untuk para atlet berprestasi. 

"Kalau pemberian bonus ini untuk memotivasi dan mengapresiasi yang sifatnya instan. Pemerintah Jateng bersama pemerintah pusat, kalau ada formasi-formasi CPNS, PPPK akan memberikan porsi untuk atlet-atlet berprestasi, juga ketika ada rekrutmen pegawai BUMN dan BUMD kita juga memberikan porsi," kata Sumarno usai menyerahkan tali asih. 

Pada ajang PON XX Papua Tahun 2021, Jawa Tengah menduduki peringkat ke-6 dengan perolehan medali sebanyak 24 emas, 45 perak, dan 61 perunggu. Pada even olahraga nasional tersebut, Jawa Tengah mengirim 441 atlet di 39 cabang olahraga yang dipertandingkan.  

Salah satu atlet penerima tali asih, Irfan Toni Saputra mengaku bangga menjadi atlet Jawa Tengah yang mampu mengharumkan nama daerah di kancah nasional. Atlet peraih emas untuk cabang atletik tersebut, mengaku senang mendapat perhatian dari pengurus KONI dan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. Atas prestasinya meraih medali emas di ajang PON 2021, atlet tolak peluru itu mendapatkan bonus Rp200 juta dari Pemprov Jawa Tengah. 

"Alhamdulillah dan saya ucapkan terima kasih kepada pengurus KONI dan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah karena telah memberikan yang terbaik kepada atletnya," katanya.


Bagikan :
Daftarkan diri anda terlebih dahulu