Follow Us :              

CdM Meeting Pornas Korpri, Persiapkan Pemprov Jateng Sebagai Tuan Rumah Tahun 2023

  23 February 2023  |   20:00:00  |   dibaca : 2669 
Kategori :
Bagikan :


CdM Meeting Pornas Korpri, Persiapkan Pemprov Jateng Sebagai Tuan Rumah Tahun 2023

23 February 2023 | 20:00:00 | dibaca : 2669
Kategori :
Bagikan :

Foto : Bintoro (Humas Jateng)

Daftarkan diri anda terlebih dahulu

Foto : Bintoro (Humas Jateng)

SEMARANG - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah mematangkan persiapan menjadi tuan rumah pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (Pornas) XVI Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) 2023. Event olahraga yang diikuti aparatur sipil negara (ASN) dari berbagai provinsi itu, rencananya akan dilaksanakan pada Juli 2023. 

Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah (Sekda Jateng), Sumarno, saat membuka Chef de Mission (CdM) Meeting Pornas Korpri di Hotel Plaza, Kamis (23/2/2023) mengatakan, berbagai persiapan terus dilakukan Jawa Tengah sebagai tuan rumah Pornas Korpri 2023. Terutama persiapan anggaran dan hal-hal teknis dalam penyelenggaraan Pornas Korpri 2023.

"Kami berterimakasih kepada DP Korpri Nasional yang telah menunjuk kami Provinsi Jateng, mempercayai kami untuk penyelenggaraan Pornas Korpri ke-16. Maturnuwon (terima kasih) atas kepercayaan ini," ujar Sekda.

Sumarno yang juga selaku Ketua Dewan Pengurus Korpri Jateng menjelaskan, CdM yang merupakan pertemuan para ketua delegasi peserta Pornas Korpri merupakan momen penting untuk mendapat masukan dan bimbingan dari berbagai pihak, agar pelaksanaan ajang unjuk prestasi para ASN di bidang keolahragaan dapat berjalan lancar dan lebih sukses dari penyelenggaraan-penyelenggaraan sebelumnya.

"Pornas Korpri sebelumnya dilaksanakan di Bangka Belitung (Babel) pada tahun 2018. Yang baik, mari kita bawa ke Jawa Tengah. Mungkin kalau ada hal yang kurang pas di Babel harus kita carikan solusinya, sehingga hal-hal yang kurang pas kemudian di Jateng menjadi pas," harapnya.

Turut ditegaskan, bahwa olahraga bukan hanya bagian dari upaya menjaga kebugaran dan kesehatan, tetapi sekaligus mempererat persaudaraan. Terlebih sebagai anggota Korpri, merupakan salah satu perekat bangsa. Sehingga Pornas Korpri bukan kompetisi yang justru merenggangkan, namun kompetisi yang akan mempersatukan para abdi masyarakat yang ada di Indonesia. 

"Kita bhineka tapi satu. Sehingga kompetisi hanya sebagai hiburan, ini yang perlu kita angkat. Bahwa Pornas Korpri merupakan upaya kita untuk mempersatukan bangsa kita dan ASN menjadi figur yang dicontoh masyarakat sekitanya. 

Ketua Badan Pembina Olahraga (Bapor Korpri) Budi Santoso menjelaskan, tujuan adanya CdM Meeting adalah memberikan informasi awal dan secara umum, mengenai pelaksanaan Pornas Korpri. Selain itu, memberikan informasi mengenai keabsahan peserta, tatacara pendaftaran secara online, serta menyampaikan informasi tentang cabang olahraga dan nomor pertandingan. Terdapat 10 cabang olahraga dan 10 nomor pertandingan. 

"Sehingga pertemuan ini memberikan gambaran secara utuh pernak-pernik pertandingan yang akan dilaksanakan di Pornas Korpri mendatang," katanya.

Budi mengatakan, materi yang dibahas pada CdM meeting adalah terkait organisasi Dewan Pembina Nasional Korpri, keabsahan peserta, kebijakan Pemprov Jateng dalam mendukung Pornas Korpri. Selain itu akan dilakukan juga paparan tuan rumah Pornas Korpri 2023, tentang aplikasi pendaftaran serta penjelasan cabor dan nomor pertandingan yang nantinya akan menjadi buku pegangan para peserta.

"Kepesertaan kementerian dan lembaga di Indonesia ada 50 dari 78 kementerian dan lembaga di Indonesia. Sedangkan untuk provinsi, dari 38 provinsi yang ada, sebanyak 30 provinsi yang sudah ikut Pornas Korpri," bebernya.


Bagikan :

SEMARANG - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah mematangkan persiapan menjadi tuan rumah pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (Pornas) XVI Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) 2023. Event olahraga yang diikuti aparatur sipil negara (ASN) dari berbagai provinsi itu, rencananya akan dilaksanakan pada Juli 2023. 

Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah (Sekda Jateng), Sumarno, saat membuka Chef de Mission (CdM) Meeting Pornas Korpri di Hotel Plaza, Kamis (23/2/2023) mengatakan, berbagai persiapan terus dilakukan Jawa Tengah sebagai tuan rumah Pornas Korpri 2023. Terutama persiapan anggaran dan hal-hal teknis dalam penyelenggaraan Pornas Korpri 2023.

"Kami berterimakasih kepada DP Korpri Nasional yang telah menunjuk kami Provinsi Jateng, mempercayai kami untuk penyelenggaraan Pornas Korpri ke-16. Maturnuwon (terima kasih) atas kepercayaan ini," ujar Sekda.

Sumarno yang juga selaku Ketua Dewan Pengurus Korpri Jateng menjelaskan, CdM yang merupakan pertemuan para ketua delegasi peserta Pornas Korpri merupakan momen penting untuk mendapat masukan dan bimbingan dari berbagai pihak, agar pelaksanaan ajang unjuk prestasi para ASN di bidang keolahragaan dapat berjalan lancar dan lebih sukses dari penyelenggaraan-penyelenggaraan sebelumnya.

"Pornas Korpri sebelumnya dilaksanakan di Bangka Belitung (Babel) pada tahun 2018. Yang baik, mari kita bawa ke Jawa Tengah. Mungkin kalau ada hal yang kurang pas di Babel harus kita carikan solusinya, sehingga hal-hal yang kurang pas kemudian di Jateng menjadi pas," harapnya.

Turut ditegaskan, bahwa olahraga bukan hanya bagian dari upaya menjaga kebugaran dan kesehatan, tetapi sekaligus mempererat persaudaraan. Terlebih sebagai anggota Korpri, merupakan salah satu perekat bangsa. Sehingga Pornas Korpri bukan kompetisi yang justru merenggangkan, namun kompetisi yang akan mempersatukan para abdi masyarakat yang ada di Indonesia. 

"Kita bhineka tapi satu. Sehingga kompetisi hanya sebagai hiburan, ini yang perlu kita angkat. Bahwa Pornas Korpri merupakan upaya kita untuk mempersatukan bangsa kita dan ASN menjadi figur yang dicontoh masyarakat sekitanya. 

Ketua Badan Pembina Olahraga (Bapor Korpri) Budi Santoso menjelaskan, tujuan adanya CdM Meeting adalah memberikan informasi awal dan secara umum, mengenai pelaksanaan Pornas Korpri. Selain itu, memberikan informasi mengenai keabsahan peserta, tatacara pendaftaran secara online, serta menyampaikan informasi tentang cabang olahraga dan nomor pertandingan. Terdapat 10 cabang olahraga dan 10 nomor pertandingan. 

"Sehingga pertemuan ini memberikan gambaran secara utuh pernak-pernik pertandingan yang akan dilaksanakan di Pornas Korpri mendatang," katanya.

Budi mengatakan, materi yang dibahas pada CdM meeting adalah terkait organisasi Dewan Pembina Nasional Korpri, keabsahan peserta, kebijakan Pemprov Jateng dalam mendukung Pornas Korpri. Selain itu akan dilakukan juga paparan tuan rumah Pornas Korpri 2023, tentang aplikasi pendaftaran serta penjelasan cabor dan nomor pertandingan yang nantinya akan menjadi buku pegangan para peserta.

"Kepesertaan kementerian dan lembaga di Indonesia ada 50 dari 78 kementerian dan lembaga di Indonesia. Sedangkan untuk provinsi, dari 38 provinsi yang ada, sebanyak 30 provinsi yang sudah ikut Pornas Korpri," bebernya.


Bagikan :
Daftarkan diri anda terlebih dahulu