Follow Us :              

Sekda: Bikin Investor Nyaman Agar Tidak Pindah Dari Jawa Tengah

  06 December 2022  |   10:00:00  |   dibaca : 351 
Kategori :
Bagikan :


Sekda: Bikin Investor Nyaman Agar Tidak Pindah Dari Jawa Tengah

06 December 2022 | 10:00:00 | dibaca : 351
Kategori :
Bagikan :

Foto : Bintoro (Humas Jateng)

Daftarkan diri anda terlebih dahulu

Foto : Bintoro (Humas Jateng)

SEMARANG - Pemerintah  Provinsi Jawa Tengah meminta pemerintah kabupaten dan kota di Jawa Tengah dapat menarik dan membuat nyaman para investor dari dalam maupun luar negeri. Selain dengan memberikan pelayanan yang prima, mereka juga diharapkan bisa memberikan fasilitas yang baik dan tidak mempersulit perizinan. 

"Karena kita sudah menarik investor dan orang berinvestasi, itu susah, jadi begitu masuk kalau kita tidak fasilitasi, tidak dijaga, dan tidak dibantu maka bisa lari ke tempat lain. Ini menjadi perhatian kita bersama," ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Tengah, Sumarno usai menghadiri Kendal Business Meeting 2022 di PO Hotel, Selasa (6/12/2022). 

Apabila pemerintah memberikan pelayanan yang mudah, murah, cepat, serta fasilitas yang mendukung kegiatan usaha, maka para investor yang telah berinvestasi di Kendal atau daerah lain di Jawa Tengah, akan menyampaikan ke calon investor lainnya. Testimoni yang positif dari para investor tersebut akan menarik calon investor lainnya untuk berinvestasi ke Jawa Tengah. 

"Kondisi-kondisi yang lalu, orang bertanya, investasi di sana (Jawa Tengah) murah apa tidak? Mudah apa tidak? Ini yang harus kita jaga bareng-bareng, bahwa investasi masuk Jawa Tengah itu mudah dan murah," imbaunya. 

Kepada para petugas, terutama pegawai yang membidangi perizinan, mereka harus bisa memfasilitasi dan memberikan pelayananan yang prima. Bukan justru menjadi portal atau berharap mendapat imbalan dari para calon investor. Pola-pola seperti itu akan menjadi masalah dan menghambat investasi masuk. 

Dalam kesempatan itu, Sekda mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Kendal atas berbagai strategi dalam rangka menarik investor masuk dan nyaman di Kendal. Diantarnya melalui pengembangan berbagai potensi yang ada di daerah, baik potensi sektor pariwisata, usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), dan sebagainya. 

Sekda menyampaikan, keberhasilan kabupaten/kota dalam menarik investor ke daerahnya, akan berdampak terhadap peningkatan investasi di provinsi. Hal itu karena mereka adalah bagian dari pertumbuhan ekonomi Jawa Tengah. 

"Kami menyambut baik apa yang dilakukan Kendal. Karena kita sebenarnya bicara masalah investasi itu adalah bicara masalah komitmen dari pemerintah daerah dan kepala daerah," pungkasnya. 

Bupati Kendal Dico Mahtado Ganinduto mengatakan, Kabupaten Kendal dalam dua tahun terakhir menyumbangkan pertumbuhan ekonomi yang di atas rata-rata provinsi maupun nasional. Melihat pertumbuhan investasi di Kabupaten Kendal, khususnya di Kawasan Industri Kendal meskipun dalam kondisi pandemi Covid-19 juga mengalami peningkatan. 

"Tentunya ini adalah menjadi salah satu semangat kami dari Kabupaten Kendal  khususnya di jajaran pemerintahan untuk bisa terus menciptakan iklim yang baik agar pertumbuhan ekonomi dan pertumbuhan investasi yang ada di Kabupaten Kendal kedepan semakin baik, semakin menggeliat, dan bisa memberikan dukungan terhadap pertumbuhan ekonomi di Jawa Tengah maupun Indonesia," jelasnya.


Bagikan :

SEMARANG - Pemerintah  Provinsi Jawa Tengah meminta pemerintah kabupaten dan kota di Jawa Tengah dapat menarik dan membuat nyaman para investor dari dalam maupun luar negeri. Selain dengan memberikan pelayanan yang prima, mereka juga diharapkan bisa memberikan fasilitas yang baik dan tidak mempersulit perizinan. 

"Karena kita sudah menarik investor dan orang berinvestasi, itu susah, jadi begitu masuk kalau kita tidak fasilitasi, tidak dijaga, dan tidak dibantu maka bisa lari ke tempat lain. Ini menjadi perhatian kita bersama," ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Tengah, Sumarno usai menghadiri Kendal Business Meeting 2022 di PO Hotel, Selasa (6/12/2022). 

Apabila pemerintah memberikan pelayanan yang mudah, murah, cepat, serta fasilitas yang mendukung kegiatan usaha, maka para investor yang telah berinvestasi di Kendal atau daerah lain di Jawa Tengah, akan menyampaikan ke calon investor lainnya. Testimoni yang positif dari para investor tersebut akan menarik calon investor lainnya untuk berinvestasi ke Jawa Tengah. 

"Kondisi-kondisi yang lalu, orang bertanya, investasi di sana (Jawa Tengah) murah apa tidak? Mudah apa tidak? Ini yang harus kita jaga bareng-bareng, bahwa investasi masuk Jawa Tengah itu mudah dan murah," imbaunya. 

Kepada para petugas, terutama pegawai yang membidangi perizinan, mereka harus bisa memfasilitasi dan memberikan pelayananan yang prima. Bukan justru menjadi portal atau berharap mendapat imbalan dari para calon investor. Pola-pola seperti itu akan menjadi masalah dan menghambat investasi masuk. 

Dalam kesempatan itu, Sekda mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Kendal atas berbagai strategi dalam rangka menarik investor masuk dan nyaman di Kendal. Diantarnya melalui pengembangan berbagai potensi yang ada di daerah, baik potensi sektor pariwisata, usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), dan sebagainya. 

Sekda menyampaikan, keberhasilan kabupaten/kota dalam menarik investor ke daerahnya, akan berdampak terhadap peningkatan investasi di provinsi. Hal itu karena mereka adalah bagian dari pertumbuhan ekonomi Jawa Tengah. 

"Kami menyambut baik apa yang dilakukan Kendal. Karena kita sebenarnya bicara masalah investasi itu adalah bicara masalah komitmen dari pemerintah daerah dan kepala daerah," pungkasnya. 

Bupati Kendal Dico Mahtado Ganinduto mengatakan, Kabupaten Kendal dalam dua tahun terakhir menyumbangkan pertumbuhan ekonomi yang di atas rata-rata provinsi maupun nasional. Melihat pertumbuhan investasi di Kabupaten Kendal, khususnya di Kawasan Industri Kendal meskipun dalam kondisi pandemi Covid-19 juga mengalami peningkatan. 

"Tentunya ini adalah menjadi salah satu semangat kami dari Kabupaten Kendal  khususnya di jajaran pemerintahan untuk bisa terus menciptakan iklim yang baik agar pertumbuhan ekonomi dan pertumbuhan investasi yang ada di Kabupaten Kendal kedepan semakin baik, semakin menggeliat, dan bisa memberikan dukungan terhadap pertumbuhan ekonomi di Jawa Tengah maupun Indonesia," jelasnya.


Bagikan :
Daftarkan diri anda terlebih dahulu