Follow Us :              

Minta Restu Lomba ke Singapura, Anak-anak Angelus Voice Hadang Ganjar di Puri Gedeh

  17 June 2019  |   15:30:00  |   dibaca : 1958 
Kategori :
Bagikan :


Minta Restu Lomba ke Singapura, Anak-anak Angelus Voice Hadang Ganjar di Puri Gedeh

17 June 2019 | 15:30:00 | dibaca : 1958
Kategori :
Bagikan :

Foto : Slam (Humas Jateng)

Daftarkan diri anda terlebih dahulu

Foto : Slam (Humas Jateng)

SEMARANG - Puluhan anak SD Pangudi Luhur (PL) Bernardus Semarang memenuhi halaman rumah dinas Gubernur Jateng di Puri Gedeh, Kota Semarang, Senin (17/6/2019) sore. Mereka yang tergabung dalam kelompok paduan suara Angelus Voice ini tak sabar menantikan si empunya rumah, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo.

Salah satunya adalah Agnesia Tallia Orchidea Putri. Pelajar kelas 6 SD ini mengaku ingin memamerkan bakat dan kekompakan menyanyi paduan suara Angelus Voice di hadapan orang nomor satu di Jateng tersebut. Apalagi mereka telah mengenal Ganjar Pranowo sebagai sosok yang cinta anak-anak.

"Pak Ganjar itu orangnya baik dan friendly. Saya pertama kali bertemu saat pelepasan Pesparawi (Pesta Paduan Suara Gerejawi). Bahkan waktu itu bisa foto bareng," ucap siswi akrab disapa Orchi ini yang kembali berkeinginan mendapatkan foto bersama Gubernur Ganjar Pranowo. 

Tak lama kemudian, sosok yang dinanti Orchi akhirnya muncul. Mengenakan pakaian Korpri, Ganjar datang agak terlambat lantaran usai menjadi narasumber pada Rakerda dan Diklatda Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Jateng. 

Namun, langkah kaki ayah Muhammad Zinedine Alam Ganjar ini hanya sampai di halaman Puri Gedeh. Dia dihadang sorak-sorai dan teriakan kegirangan oleh 33 anak anggota Angelus Voice itu.  "Coba nyanyi dikit. Kamu yang paling seneng lagunya apa? Saya ingin mendengarkannya," tantang Ganjar yang dijawab kompak The Cat Came Back.

Tanpa dikomando, anak-anak siswa kelas 3 sampai 6 SD ini lantas menyanyikan lagu yang mengisahkan kekesalan seorang pemilik kucing. Pasalnya, kucing yang hendak dibuang oleh pemiliknya itu selalu pulang ke rumahnya. "Ssst.. Miaw.. Sstt.. Miaw," kompak mereka bernyanyi. 

Sementara itu, Kepala SD Bernardus Semarang, Bruder Agustinus Marjito mengatakan kedatangan paduan suara Angelus ini untuk memohon doa dan restu kepada Gubernur Ganjar Pranowo. Sebab mereka hendak ikut lomba paduan suara Concentus International Choral Festival di Singapura bulan depan. 

"Kami ingin meminta restu dan mohon doa dari Pak Ganjar. Karena akhir Juli sampai awal Agustus nanti sebanyak 33 anak paduan suara Angelus lawatan ke Singapura. Kami masih deg-degan lantaran ini lomba paduan suara pertama kali kami ke luar negeri. Mohon doa agar bisa mengibarkan bendera merah putih," katanya.

 

Baca juga : Ke Panitia Festival Paduan Suara, Ganjar Ajari Galang Dana Lewat Vlog


Bagikan :

SEMARANG - Puluhan anak SD Pangudi Luhur (PL) Bernardus Semarang memenuhi halaman rumah dinas Gubernur Jateng di Puri Gedeh, Kota Semarang, Senin (17/6/2019) sore. Mereka yang tergabung dalam kelompok paduan suara Angelus Voice ini tak sabar menantikan si empunya rumah, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo.

Salah satunya adalah Agnesia Tallia Orchidea Putri. Pelajar kelas 6 SD ini mengaku ingin memamerkan bakat dan kekompakan menyanyi paduan suara Angelus Voice di hadapan orang nomor satu di Jateng tersebut. Apalagi mereka telah mengenal Ganjar Pranowo sebagai sosok yang cinta anak-anak.

"Pak Ganjar itu orangnya baik dan friendly. Saya pertama kali bertemu saat pelepasan Pesparawi (Pesta Paduan Suara Gerejawi). Bahkan waktu itu bisa foto bareng," ucap siswi akrab disapa Orchi ini yang kembali berkeinginan mendapatkan foto bersama Gubernur Ganjar Pranowo. 

Tak lama kemudian, sosok yang dinanti Orchi akhirnya muncul. Mengenakan pakaian Korpri, Ganjar datang agak terlambat lantaran usai menjadi narasumber pada Rakerda dan Diklatda Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Jateng. 

Namun, langkah kaki ayah Muhammad Zinedine Alam Ganjar ini hanya sampai di halaman Puri Gedeh. Dia dihadang sorak-sorai dan teriakan kegirangan oleh 33 anak anggota Angelus Voice itu.  "Coba nyanyi dikit. Kamu yang paling seneng lagunya apa? Saya ingin mendengarkannya," tantang Ganjar yang dijawab kompak The Cat Came Back.

Tanpa dikomando, anak-anak siswa kelas 3 sampai 6 SD ini lantas menyanyikan lagu yang mengisahkan kekesalan seorang pemilik kucing. Pasalnya, kucing yang hendak dibuang oleh pemiliknya itu selalu pulang ke rumahnya. "Ssst.. Miaw.. Sstt.. Miaw," kompak mereka bernyanyi. 

Sementara itu, Kepala SD Bernardus Semarang, Bruder Agustinus Marjito mengatakan kedatangan paduan suara Angelus ini untuk memohon doa dan restu kepada Gubernur Ganjar Pranowo. Sebab mereka hendak ikut lomba paduan suara Concentus International Choral Festival di Singapura bulan depan. 

"Kami ingin meminta restu dan mohon doa dari Pak Ganjar. Karena akhir Juli sampai awal Agustus nanti sebanyak 33 anak paduan suara Angelus lawatan ke Singapura. Kami masih deg-degan lantaran ini lomba paduan suara pertama kali kami ke luar negeri. Mohon doa agar bisa mengibarkan bendera merah putih," katanya.

 

Baca juga : Ke Panitia Festival Paduan Suara, Ganjar Ajari Galang Dana Lewat Vlog


Bagikan :
Daftarkan diri anda terlebih dahulu